Jenis Tanaman Hias Rumahan sebagai Penyerap Radiasi dan Polusi Udara

Jenis Tanaman Hias Rumahan sebagai Penyerap Radiasi dan Polusi Udara

Dzargon. Udara adalah satu faktor penentu kesahatan seseorang, terpapar udara dengan tingkat polusi tinggi dapat menyebabkan gangguan kesehatan secara berkepanjangan bahkan dapat menimbulkan kanker oleh karena menjaga kualitas udara yang kita hirup adalah suatu keharusan untuk menjaga kesehatan.
Jenis-jenis polusi udara yang sering berada disekitar udara kita tidak peduli di perkotaan ataupun di desa adalah asap kendaaraan, asap roko, debu, bakteri, gas formaldehida yang kebanyakan berasal dari karpet jan juga papan dirumah, serta kebocoran dari Kompor gas dan zat sisa dari pembakaran. Dinatar asemua zat tersebut terdapat suatu zat yang sangat merugikan bagi kesehatan yakni Asap rokok. Asap rokok dapat menghasilkan karbon monoksida yang juga menjadi pemicu munculnya gas formaldehida, hidrogen sianida dan juga gas lain yang menjadi agen kanker utama.

Tanaman Pencegah dan Penyerap Polusi Udara dan Asap Rokok

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh NASA atau National Aeronatics and Space of administration (NASA) da juga Associated Landscape Contractors of America (ALCA) menemukan beberapa jenis tumbuhan yang dapat menyerap polusi udara disekitar kita, hebatnya lagi penelitian berkonsentrasi pada tanaman rumahan yang dapat di tanam dirumah anda, selain menyerap asap roko dan juga polutan, tanaman ini juga bisa dijadikan sebagai penghias rumah.
Pakis Boston
Pakis Boston tanaman penyerap Asap Rokok
Pakis Boston memiliki nama ilmiah Nephrolepsis exaltata bostoniensis adlah tanaman dengan bentuk daun melengkung dan berjumbai. Pakis Boston sangat baik tumbuh didaerah dengan toingkat kelembaban Tinggi, Baisanya pakis ini dianggap sebagai lumut dan sering tumbbuh di daerah yang selalu basah namun tidak tergenang.
Spider Palnt
tanaman penyerap racun roko dan asap roko dan asap kendaraan Spider Palnt
Spider Palnat atau Chlorophytum comosum adalah tanaman dengan tingkat pertumbuhan yang tinggi. Tanaman ini sangat baik menyerap gas beracun seperti Formalin dan Xylene. Tanaman tidak memiliki syarat tumbuh yang susah oleh karena sangat baik meletakkan tanaman ini didekat perapian dan juga dipekarangn rumah.
English Ivy

Sejatinya English ivy atau Hedera Helix ini adalah salah satu jenis tanaman beracun jika di makan, oleh karena jangan memakannya. Meskipun tanaman ini beracun namun terbukti sangat baik dalam menyerap polutan berbahaya bagi kesehatan hanya menempatkan jauh dari jangkuan anak-anak. Tanaman ini sangat efektif menyerap benzena dan formaldehide.
Areca Palm

Areca Palm atau tanaman dengan nama latin Chrysalidocarpus lutescens adalah tanaman dari famili palmae atau palem-paleman. Tanaman ini tumbuh lambat dan memerlukan perawatan sepanjang tahun akan tetapi tanaman ini bisa diletakkan dimana saja karena bentuknya yang cantik. Tanaman membantu menyerap formalin dan xilena.

Sirih Gadiung

Sirih gading atau juga sering dikenal dengan mana Golden Pothos atau Devil’s Ivy atau Silver adalah tanaman yang memiliki daya tumbuh yang sangat tinggi. Daun batangnya berwarna hijau dan dapat merambat di dinding rumah anda dengan sangat cepat. Tanaman sangat efektif dalam menyerap Xilena, Benzena dan juga Formaldehide namun sayangny atanaman sangat beracun dengan Anjing, Kucing dan Anak-Anak.

Lidah Buaya

Lidah Buaya sehat dan tanaman

Lidah buaya merupakan tanaman yang sudah cukup terkenal di Indoensia. Lidah buaya juga terkenal dengan nama Aloe Vera atau Aloe Barbadensis. Tumbuhan sangat baik bagi kesehatan, farmasi, obat-obatan tradisional selain itu tentu saja tanaman ini juga sangat baik dalam menyerap polutan dari benzena, formldehida atau formalin dan jug abahan kimia lainnya.

Chinese Evergreen

Tanaman dengan nama Chinese Evergreen atau dengan nama Modestum agloanema memiliki fungsi yang baik dalam menyerap polutan. Chinese Evergreen adalah tanaman herbal abadi. Tanaman ini memiliki daya tahan tumbuh yang baik meskipun dalam keadan sedikit cahaya dan juga sedikit air. Taman ini hampir bisa menyerap seluruh polutan seperti Benzena dan Formaldehide.

Lidah Mertua

tanaman Lidah Mertua

Lidah mertua tidak selalu tajam dan menyakitkan tetpai juga dapat digunakan sebagai alat alami penyerap polutan udara. Tanamn Lidah mertua atau juga terkenal Snake Plant atau dengan nama Ilmiah Sansevieria trifasciata mampu bertahan air dengan jumlah air yang sangat sedikit. Dalam sebuah penelitian diklaim bahwa 4 atau 5 helai lidah mertua dapat menyegarkan udara ruangan seluas 20 m persegi.

Marginata

tanaman Marginata

Tanaman ini selain dapat menyerap polutan, tanaman Marginata juga memiliki bentuk yang sangat indah sehingga penempatan tanaman ini di dalam ruangan sangat manis. Bentuk tanaman seperti tanaman purba dengan daun mini membuat taman anda terkesan berasal dari era jurasic Park, namun sayangnya tanaman ini beracun bagi binatang peliharaan dan manusia.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *