Ganti Legging Setelah Olahraga agar Terhindar dari 4 Bahaya Gangguan Kesehatan Berikut

Daftar Isi

Waspadai Legging Kamu Sehabis Berolahraga

Dzargon – Setelah Workout atau Yoga tentu saja akan membuat tubuh terasa segar, terutama ketiak memutuskan untuk bersih-bersih seperti mandi. Namun terkadang setelah lelah melakukan Yoga atau work out membuat perasaan malas datang terutama untuk melepas legging yang sudah terasa nyaman di tubuh.
Kebanyakan wanita kan merasa nyaman dan aman ketika bersantai sejenak sehabis Workout ataupun Yoga sehingga legging akan melekat di kulit lebih lama. Meskipun terasa nyaman, sayangnya memutuskan untuk tidak mengganti legging usai sesi yoga dan olahraga lainnya, bisa berbahaya bagi kesehatan. Baca Juga: OOTD Legging yang Belum ada Matinya Buat Gaya Kamu
Hal ini bertambah buruk jika legging yang dikenakan cenderung ketat dan menahan kalor (Panas tubuh) lebih lama di sekitar tubuh sehingga akhirnya tercipta lingkungan yang sempurna untuk pertumbuhan bakteri. Masalah yang bias timbul jika berlama-lama dalam pakaian olahraga yang berkeringat.
Waspadai Legging Kamu Sehabis Berolahraga legging seksi dan manis

#1. Infeksi Jamur

Jamur bisa hinggap dimana saja termasuk pada alas yoga atau alat olahraga yang bersentuhan dengan kulit anda selama workout. Spora dari jamur bisa saja terbang dan tembus di pakaian olahraga termasuk legging. 
Jamur yang ketemu dengan ruang lembab tentu saja menjadi lingkungan yang sangat cocok untuk berkembang biak. Jamur kemudian bisa menyebar dengan cepat di selangkangan, pangkal paha, lalu menimbulkan gatal dan iritasi.

#2. Infeksi Folikel Bulu di Kulit.

Infeksi Folikel Bulu bisa terjadi di daerah yang kulit yang sering bergesekan dengan pakaian legging, terutama jika legging tersebut ketat. Gesekan di permukaan kulit dapat membuat pori-pori menjadi terbuka lebih lebar sehingga bakteri dapat masuk sampai ke Folikel hasilnya sekelompok benjolan akan muncul seperti jerawat.
Infeksi ini jika dibiarkan lebih lanjut dapat menyebabkan luka berkerak dan membuat daerah paha tidak mulus lagi. Infeksi ini juga bisa berdampak pada munculnya bisul yang bengkak dan dapat meletus.

#3. Iritasi di daerah lipatan.

Kondisi lain yang mungkin muncul jika legging basah tidak segera diganti sehabis olahraga adalah iritasi di daerah lipatan seperti selangkangan dan daerah lipatan di lutut. Gesekan tentu rentang membuat kulit mendapatkan iritasi dan terluka.

#4. Miss V Terasa Gatal

Legging ketat, apalagi dari bahan yang tidak nyaman tentu saja membuat area miss menjadi lembab. Hal ini dapat menimbulkan rasa gatal dan berbau. Hal ini bertambah buruk jika legging yang digunakan basah akibat keringat dan tidak segera diganti

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *