Huawei Mate 30 Pro – Klgadgetguy.co
Dzargon – Pada 8 Mei 2019 lalu, channel youtube Concept Creator mengeluarkan teaser Huawei Mate Pro dengan menampilkan tampilan fisik yang apik dari produk ini. Peluncuran produk baru Huawei ini diluncurkan tidak lama setelah peluncuran produk sebelumnya, yaitu P30 dan P30 Pro. Kabarnya, smartphone ini didesain mengikuti tren kemampuan refresh pada layar.
Berbagai bocoran spesifikasi dari smartphone Huawei Mate 30 Pro ini mulai santer beredar. Dimulai dari, Mate 39 Pro yang ditenagai chipset Kirin 985 yang dibangun melalui proses fabrikasi EVC. Chipset ini akan disempurnakan dengan pemasangan modem Balong 500 5G untuk mendukung konektifitas 5G. Walaupun produk ini mendukung jaringan 5G, Huawei Mate 30 Pro juga diprediksi akan hadir dalam varian 4G.
Selain itu, Huawei Mate 30 Pro juga akan hadir dengan Layar 90 Hz. Spesifikasi awal Huawei Mate 30 yang sudah dirilis bulan lalu yang memperlihatkan material layarnya berupa AMOLED berukuran 6,71 inci dilansir dari laman GSM Arena. Berdasarkan informasi, layar ini akan mempunyai kecepatan untuk merefresh sebesar 90 Hz seperti produk OnePlus Pro yang lebih dulu diluncurkan.
Selain perilisan teaser melaui akun youtube, beredar juga gambar rekayasa smartphone (Render) Huawei Mate 30 Pro di dunia maya secara luas. Smartphone ini dideskripsikan memiliki tepi melengkung dari bagian layar dan lubang kecil (punch-hole) di sudut kiri atas untuk memfasilitasi dua kamera depan.
Pada bagian punggung smartphone dilengkapi dengan pengaturan kamera quad yang diposisikan di tengah dengan flash LED dengan bentuk “V”. Dikatakan juga bahwa sistem kamera ini menawarkan 5x optical zoom dan 50x digital zoom.
Berdasarkan gambar rekayasa yang beredar Mate 30 Pro yang dikeluarkan oleh Pabrik Smartphone asalan China ini menawarkan setidaknya tiga varian warna, yaitu biru, merah, dan hitam. Hanya saja, belum ada pihak berotoritas yang mampu memverifikasi keakuratan gambar-gambar ini sehingga Render ini hanya dapat dijadikan gambaran produk yang akan diluncurkan.
Sebagai informasi penting lainnya, Huawei Mate 30 Pro diramalkan memiliki pemindai sidik jari dalam layar dan baterai 4.200 mAh bersama dukungan pengisian kabel yang cepat 55 W.
Kemungkinan produk Huawei Mate 30 Pro akan segera dirilis pada Bulan Oktober mendatang tetapi para user tidak perlu menunggu sampai saat perilisan untuk mengetahui lebih banyak tentang perangkat ini. Huawei Mate 30 Pro digadang-gadang akan menjadi produk andalan Huawei selanjutnya.
Disamping itu, beredar kabar bahwa Huawei akan melengkapi produknya dengan sistem operasi (OS) buatan mereka sendiri, yakni OS HongMeng atau Ark.
Leave a Reply