Itu adalah pertama kalinya Lee membahas potensi teknologi 6G secara terbuka. “Kami harus menantang diri sendiri dengan sebuah revolusi untuk membuat fondasi-fondasi baru, bergerak melampaui ruang lingkung pencapaian masa lalu,” ujar Lee dalam pernyataannya.
Selain itu, perusahaan juga mendiskusikan tantangan yang ditimbulkan oleh perubahan struktural dalam industri teknologi. Ia juga membahas terkait dengan panduan rencana investasi, para eksekutif Samsung juga disebut meninjau rencana respons risiko untuk bisnis chip Samsung.
Peminat 5G Mencapai 1 Juta Orang di Korea Selatan
Menurut data Kementerian Sains dan Teknologi Korea Selatan, ada 1 juta pelanggan 5G per 10 Juni 2019. Adopsi teknologi 5G sepertinya berjalan dengan cukup mulus di Korea Selatan. Korea Selatan adalah salah satu negara pertama yang meluncurkan Jaringan 5G secara komersial, adopsi 5G di Korsel lebih cepat ketimbang 4G. Satu 1 peminat Jaringan 5G tercapai hanya dalam jangka waktu 69 hari, lebih cepat 11 hari daripada Jaringan 4G pada 2011.
Berdasarkan waktu peluncuran Jaringan 5G komersial pada 3 April 2019 di Korsel, ada sekitar 17 ribu pelanggan baru 5G setiap harinya. Pelanggan 5G di Korsel diprediksikan akan terus naik dan berkembang luas. Diprediksi akan ada 3 juta sampai 4 juta pengguna baru 5G di Negeri Ginseng itu sebelum akhir tahun 2019.
Leave a Reply