Jilbab Simple dan Minimalis, Trend Hijab dan Baju Lebaran Tahun 2020

Dzargon – Hari raya lebaran menjadi salah satu momen yang akan dilewatkan dengan suka cita, salah satu cara budaya yang sering dilakukan oleh orang Indonesia adalah mengenakan pakaian baru atau baju lebaran. Hal ini membuat sebagian wanita akan berusaha tampil maksimal namun tentu harus tetap rapi dan sopan mengingat momen religius mengingatkan kita pada keadaan fitrah manusia. 
Sebagai seorang wanita Muslim, Jilbab tentu saja menjadi salah satu fashion item yang wajib dipersiapkan namun trend Jilbab seperti apa yang bagus dipersiapkan untuk lebaran tahun ini?

Mengingat banyaknya jenis dan trend hijab sepanjang tahun ini, mungkin ada baiknya mencari referensi mengenai Jilbab yang sedang trending.

Jilbab tentu saja bukan satu-satunya fashion item yang harus dimiliki seorang wanita pada saat merayakan hari lebaran, namun ada banyak pakaian lain seperti Gamis atau baju lebaran, oleh karena mempertimbangkan pakaian saat memilih Jilbab adalah sebuah keharusan.
Salah jenis dan motif Hijab yang banyak dipilih dan cocok untuk berbagai jenis fashion item lain adalah Tren Hijab Polos. Jilbab dengan warna tunggal atau monocrome dan warna pastel masih menjadi pilihan yang tepat dikenakan saat merayakan hari raya lebaran.
Jilbab Polos dna indah buat baju lebaran tahun 2019
Pilihan warna hijab dan jilbab polos akan memberikan aksen lembut yang bertolak dengan aksen kuat yang penuh payet, bordir dan mutiara. Bahkan beberapa trend Jilbab yang populer saat ini adalah memadukan Jilbab simple dan motif Printing yang lebih manis.
Saat ini, desain Jilbab polos juga sudah sangat beragam, terutama dari sekian banyak material dan bahan pembuat Jilbab. Jenis bahan jilbab yang masih merajai pasaran adalah Hijab Voal, Linen dan Crepe. Namun Untuk Jilbab berbahan Katun juga masih laris di pasaran karena sangat nyaman saat dikenakan.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *