Tips dan Cara Cari Uang Yang Gaul Untuk Siswa Sekolah Menengah

Tips mencari Uang Jajan Tambahan untuk Siswa SMA dan SMP

Dzargon – Seperti kata sang Maestro, Chrisye, Tiada masa paling indah, selain masa-masa di sekolah. Memang masa ini menjadi masa yang paling menyenangkan namun ternyata masa ini tidak hanya indah di isi dengan berteman, gaul, nongkrong dan pacaran loh. Masa ini juga indah digunakan untuk belajar hidup mandiri dan mencari uang sendiri. 
Tentu saja seorang pelajar akan memiliki keterbatasan waktu untuk bekerja paruh waktu karena banyak tugas terutama untuk pekerjaan yang rutin. Namun jangan putus asa, karena uang tidak hanya selalu datang dari pekerjaan tetap tapi juga banyak pekerjaan lain yang bisa menghasilkan uang yang cocok untuk Anak Sekolah. Apa saja yang bisa menghasilkan uang untuk anak SMA? Berikut ini ulasannya.

#1. Jual Pulsa dan Paket Data Internet.

Yap ini adalah tahun 2018, tahun dimana hampir semua anak sekolah memiliki hp. Tentu saja HP bukan sekedar HP biasa namun Hp yang digunakan untuk berkomunikasi, main sosial Media, Main Tik Tok hingga main Mobile Legend Bang-Bang. Bagi mereka yang main stream tentu saja ini adalah ajang untuk pamer namun bagi merek ayang memiliki jiwa Entrepreneurship yang baik. Hal ini adalh peluang.
Coba mulai usaha jualan paket Pulsa All Operator dengan modal 200.000 sampai 300.000 rupiah, bisa jadi hal ini akan menambah uang jajan kamu dan juga tidak perlu buka gerai atau counter gede. cukup sebarkan saja melalui teman-teman kamu di sekolah. Karena modal kamu kecil sebaiknya jangan jual pulsa diatas 50.000 K, karena bakalan rugi semakin kecil nominal pulsanya yang mereka beli semakin bagus untuk keuntungan kamu. Note: Jangan kasi ngutang, modal kamu kecil, susah berputar nantinya. 
cara cari uang biar bisa kaya raya dan banyak duit

#2. Jualan Kaos dan Jaket Sekolah

Yah salah satu jasa yang paling laku di kalangan Siswi SMA adalah jaket atau kaos persatuan. Persatuannya pun berbagai macam, mulai dari teman Genk sampai persatuan Satu kelas. Bagi anak Organisasi bahkan kaos persatuan dibuat sesuai dengan tema dan kegiatan. Nah dari sini bisa muncul peluang. Kamu tidak perlu buat kaosnya, cukup cari tahu jasa pembuatan atau konveksi murah berkualitas dengan menaikkan sedikit harga lumayan jika sebulan ada yang order 10 sampai 50 kaos dengan keuntungan 5.000 per kaosnya.

#3. Jasa Download atau Upload 

Jasa Upload mungkin masih kurang begitu diminati, namun jasa Download tentu saja sangat laris. Kids jaman Now sangat tertarik menonton Film yang sangat banyak jenisnya, Download game atau Software berat. 
Bagi kalian yang memiliki Wifi gratis dari orang tua yang unlimeted, hal ini bis ajadi Peluang. Jasa download kalian bisa patok harga 1.000 sampai 5.000 pergiga Bite Download daripada mereka habiskan kuota mereka, mending pake jasa Kamu Download Film.

#4. Online Shop.

Nah untuk yang stau ini sudah sangat terkenal sebagai salah satu bisnis paling fleksibel yang pernah ada. termasuk Pelajar SMA juga bisa memanfaatkan Online Shop sebagai salah satu sarana mecanri uang. Pertumbuhan penggunaan Sosial Media menjadi peluang bisnis yang besar dengan modal yang cukup ringan. Tidak perlu buka toko, cukup punya Smartphone yang memang saat ini sudah jadi barang kebutuhan Primer.

#5. Jasa Design, Editing Foto dan Video.

Sosial Climber menjadi salah satu fenomena yang menjadi peluang usaha bagi pelajar yang kreatif. Temen kalian yang punya jiwa sosialita tentu saja selalu ingin pamer. Nah jika foto mereka dari Shoot foto kurang wah, maka disini dibutuhkan jasa edit foto Video. Memang sih tidak besar penghasilannya namun lumayan lah untuk tambah-tambah uang jajan kamu.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *