Sejarah Unik Bikini – Mulai dari Pakaian Olahraga, Sumber Dosa dan Simbol Pakaian Wanita

Dzargon – Musim Panas, Ombak dan Bikini sepertinya adalah tiga hal yang sulit dihilangkan dari kehidupan pantai di berbagai penjuru dunia, kecuali negara-negara yang mayoritas penduduknya masih memegang teguh budaya timur yang tentu saja mengenakan bikini merupakan sebuah pelanggaran besar.

Namun hal ini juga semakin kemari, semakin tergusur, bahkan bikini saat ini sudah bisa dikenakan di pantai-pantai di Abu Dhabi, negara mayoritas Muslim dengan beberapa peraturan ketat. Di Indonesia sendiri, pengenaan Bikini di Pantai sudah semakin marak di kenakan terutama pantai yang menjadi destinasi wisata dunia internasional seperti Bali dan Pantai di Nusa Tenggara.

Parade Bikini di Ajang Miss Universe
Parade Bikini di ajang Miss Universe

SEJARAH BIKINI

Bikini merupakan pakaian renang yang banyak dikenakan oleh para wanita, bentuknya beragam mulai dari one piece, namun pada perkembangan Bikini paling populer dikenakan adalah Two Pieces Bikini.

Meskipun dikenal sebagai salah satu pakaian modern yang populer pasca perang dunia II selesai, namun bikini memiliki sejarah panjang sebagai salah satu fashion item yang identik dengan wanita, sampai akhirnya juga dikenal sebagai salah satu pakaian yang paling banyak mengundang dosa bagi kaum lelaki.

Bikini mulai dikenal di Yunani sekitar 14 abad sebelum masehi. Pakaian ini termasuk salah satu jenis pakaian kuno sama seperti Rok Mini yang memiliki sejarah panjang. (Baca juga : Sejarah Rok Mini).

Keruntuhan kerajaan Yunani Kuno setelah Romawi Kuno melakukan invasi besar-besaran di sekitar wilayah Eropa membuat pakaian ini tergusur oleh zaman kala itu. Namun kehadiran Bikini dapat dilihat di banyak artefak kuno yang berasal dari Yunani.

Sejarah Pakaian Bikini di Sisilia Italia
Mozaik Bikini dari Abad ke III SM yang ditemukan di Sisilia, Italia

Bikini zaman dulu merupakan pakaian yang dari kaian panjang yang dililitkan di dua bagian tubuh sebagai celana dan dan penutup dada bagi wanita. Kain ini disebut strophium namun beberapa daerah juga menyebutnya sebagai Fascia, Fasciola, Teania dan Mamillare.

Kain yang digunakna kebanyakan kian katun atau sejenis linen yang dililitkan disekitar payudara. Selain memiliki fungsi penutup, strophium ini juga menekan payudara wanita agar tidak terguncnag saat melakukan aktifitas.

Untuk daerah bawah disebut Subligar yang sudha umum dikenakan oleh penduduk kita Yununi kala kependudukan bangsa Romawi di sana. Kebanyakan Subligar dikenakan oleh para budak yang juga merupakan Atlet bagi negara yang ada di bawah kependudukan Romawi Kuno.

Hal ini juga didukung oleh hasil penggalian artefak di Villa Romawi Kuno sekitar Piazza Armerina di Sisilia. Hasil penggalian menghasilkan penemuan berupa Mozaik yang berisi gambar gadis-gadis yang mengenakan Bikini saat berolahraga.

Karya ini diperkirakan di buat pada periode Diokletianus sekitar 286 sampai dengan 305 masehi. Kendati mozaik tersebut dari bada ke 3 SM, namun para arkeolog sudah yakin jika pakaian ini sudah dikenakan sekitar 10 Abad sebelum Mozaik tersebut dibuat.

Wanita Yunani mengenakan Bikini sebagai Budak dan atlet
Bikini di Kenakan Gadis dan Budak Yunani Kuno saat Mengikuti Ajang Olahraga

A. BIKINI PASCA PERANG DUNIA II

Pada era Modern, Bikini sudah mulai mengalami pergeseran nilai dan fungsi. Bikini tidak lagi dikenakan sebagai pakaian atletik dari wanita, namun tetap banyak dikenakan oleh wanita hany alokasi kini sudha bergeser sebagai pakaian berjemur di pantai.

Bikini yang lebih dominan sebagai pakaian dnegan minim kain juga tidak begitu populer di kalangan timur mengingat terbentur dengan budaya, sedangakn di Eropa dan Amerika sendiri, Bikini juga masih dihindari oleh beberapa wanita karena terlalu mengekspos bagian tubuh sehingga hanya mereka yang memiliki bentuk tubuh indah yang percaya diri mengenakan Bikini.

Pasca perang dunia II, bangsa eropa mengembangkan trend fashion bikini yang sempat fakum karena aktifitas di Pantai Eropa suram akibat menjadi arena perang. Tahun 1946, tepatnya tanggal 5 Juli, seorang Insinyur teknik bernama Louis Raerd memperkenalkan sebuah mode Fashion yang diberi nama Bikini.

Nama Bikini dipilih oleh Reard karena terpinspirasi dari percobaan Bom Nuklir pertama yang dikalukan oleh Amerika di wilayah Bikini Atoll. Reard berharap trend bikini yang ia perkenalkan juga meledak di pasaran.

cewek manis dan seksi pakai Bikini Di Pantai
Awal Mula Munculnya Bikini Modern tahun 1965

B. PRO DAN KONTRA BIKINI

Sayangnya repson masyarakat kala itu justru berbalik dengan keadaan yang diharapkan oleh Reard. Pakaian yang menutupi daerah wanita ini sangat minim dan dianggap sebagai pelanggaran norma dan hukum termasuk hukum di Amerika serikat kala itu.

Meskipun demikian beberapa wanita yang ingin tampil beda dengan tetap berani mengenakan Bikini di ruang publik seperti Micheline Bernardini mengenakan pakain tersebut di sebuah kolam renang di Piscine Molitor, Paris

Hasilnya pakaian ini dengan cepat banyak dikenakan oleh para remaja dan sosialita di pantai-pantai di Amerika Serikat, terutama di daerah Florida. Sangkin trendnya, Pemerintah Amerika sampai mengelaurkan larangan mengenakan Bikini yang kala itu dinggap tidak sesuai dengan norma yang berlaku.

Pelarangan ini ternyat tidak diindahkan oleh banyak wanita dan hasilnya pemerintah harus melakukan razia di pantai-pantai di Amerika terhadap wanita yang mengenakan bikini Two Pieces di ruang publik seperti pantai dan kolam renang.

Selain penolakan di Amerika, di Eropa, Penolakan demi penolakan terhadap bikini semakin besar. Otoritas Vatikan sebegai lembaga keagaam katolik paling besar di dunia sendirinya mengatakan jika Bikini merupakan “Sumber Dosa”,

Wallapepr Cewek Imut pakai Bikini

C. PERKEMBANGAN BIKINI DI ERA MODERN

Kendati gelombang penolakan dilakukan oleh banyak pihak dan lembaga di seluruh dunia, ternyata perkembangan pengguna bikin semakin meningkat. Populratisnya seperti matahari di musim panas, hangat dan menghangatkan.

Perkembangan bikini juga didukung oleh dunia advertising karena dianggap sangat menarik perhatian sehingga banyak acara yang melibatkan bikini mendapatkan banyak sponsor, termasuk dalam ajang Miss Universi yang salah satu mata acaranya adalah malam bikini.

Beberapa film yang terkenal kala itu juga selalu menyertakan frame dan scene mengenakan bikini. Sebut saja seperti film detketif Falmboyan, James Bond yang selalu ditemani agen wanita seksi. Tentu saja adegan ini juga salah satu adegan yang ditunggu-tunggu dari film Spionase Inggris ini.

Halle Berry pakai Bikini di Film James Bond
Halle Berry Mengenakan Bikini di Film James 

Puncaknya adalah ketika Briggite Bardot, seorang penari club malam melakukan pemotretan pertama di pantai dalam festival film Canes di Prancis membuat pakaian ini semakin mendapatkan tempat.

Puncaknya ketika banyak majalah pria dewasa yang “menjual” tubuh wanita dalam gambar hanya mengenakan Bikini seperti Playboy dan Sport Ilutstatred di era modern ini. Sebut saja model bikini Sport Ilustrated yang dianggap mampu menghipnotis banyak pria, yakni Kate Upton yang gadang-gadang sebagai ratu bikini dunia.

Golden Bikini Harley Berry di Pantai
Model Bikini MAjalah Sport Illustrated – Kate Upton

Pasca pemotretan Brigie Bardot, Bikini semakin leat dengan imej sebagai pakain renang. Semakin ramai pula pakain ini dikenakan ke pantai dan perlahan-lahan peraturan tentang pelarangan berbikini di pantai dihilangkan.

Jadilah era modernn ini Pantai, Musim dan Bikini menjadi tiga hal yang sulit untuk untuk dipisahkan. Bahkan  trend ini sudah sampai ke pantai-pantai di Indonesia yang nota benen memiliki budaya yang bertolak belakang dengan pemakaian Bikini.

D. ASIMILASI DENGAN FASION ITEM LAIN

Meskipun tidak semua pihak akan dengan penuh percaya diri mengenakan Bikini, namun pengaruh bikini dalam dunia fashion berpengaruh sangat besar. Banyak jenis pakain yang perkembangan juga ikut dipengaruhi oleh Bikini.

Salah satunya yang paling banyak dikenal adalah trend baju tidur atau Lingerie yang mengaodpi konsep dari bikini termasuk juga jenis pakaian dalam seksi seperti G-string yang terinspirasi dari tali pada Bikini.

Selain itu jenis fashion Muslim atau hijab juga banyak terpengaruh oleh Bikini. Perpaduan antara Bikini dan Hijab dikenal dengan nama Burqini.

Harga Jual Online Brkini Pakaian Hijab seksi dan manis model
Burkini – Paduan Bikini dan Hijab Burqa

Burqini pertama kali diperkenalkan oleh desainer keturuan Lebanon Asutralia, Aheeda Zanetti yang ingin pakaian muslim bisa dikenakan ke pantai. Maka jadilah fashion item Burqini yang diinspirasi oleh pakai Burqa khas negara timur seperti Irandan Iraq.

Pakaian ini tampak seperti Burqa yang menutupi seluruh tubuh wanita dan tidak memamerkan aurat, namun bahan-nya kebayakan dari bahan sintesis tahan air seperti Nilon agar bisa dikenakan di aktiftas pantai dan air.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *