Kembali Dengan Seri Nova 5i, Ini Spesifikasi Huawei Nova 5i Pro

Huawei nova 5i Pro
Dzargon – Setelah Huawei merilis smartphone dengan seri Nova 5. Nova 5 Pro, dan Nova 5i pada 21 Juni 2019 lalu, kini Huawei kembali akan merilis varian smartphone Nova seri 5 yaitu 5i Pro. Rencana peluncuran ponsel Huawei ini mengindikasikan bahwa Huawei tetap serius terhadap pengembangan Androidnya setelah kabar keputusan Google yang tidak mengizinkan lagi update Android dan larangan pra Install berbagai media sosial seperti Facebook, WhatsApp, dan Instagram.

Smartphone Huawei Nova 5i Pro ini sebenarnya telah lama ditunggu oleh para penggemar setelah perilisan Nova 5i Juni lalu. Saat ini seorang informan telah menyebarkan bocoran spesifikasi ponsel ini. Tak tanggung-tanggung melalui akun Weibonya, informan ini membagikan bocoran tersebut dengan detail.

Mulai dari punch hole berukuran 6,26 inci yang beresolusi 2340 x 1080 pixel Full HD Plus. Seperti seperti generasi Nova 5i yang lebih dulu dirilis, Nova 5i Pro ini juga dilengkapi pemindai sidik jari pada bagian belakang ponsel. Pada bagian punggungnya terdapat kamera dengan empat lensa utama, dua lensa masing-masing beresolusi 48 MP dan 8 MP sedangkan dua lainnya merupakan kamera modul dengan resolusi 2 MP. Sedangkan untuk front camera yang memili punch hole memiliki resolusi hingga 32 MP yang sangat memuaskan pengguna dalam memenuhi kebutuhan media sosialnya seperti selfie ataupun video call.

Masih menggunakan produk Kirin dalam hal prosesor seperti produk seri Nova 5 sebelumnya, kali ini Nova 5i Pro kabarnya menggunakan Kirin 810 dengan dua pilihan RAM, yaitu 8 GB dan 6 GB, kemudian dilengkapi lagi dengan memori intenal berkapasitas tampung sebesar 256 GB tetapi ada juga kabar yang mengatakan bahwa memori internalnya hanya berkapasitas 128 GB.

Untuk masalah daya listrik maupun chargingnya, pengguna tidak perlu khawatir karena Android ini kabarnya disempurnakan spesifikasinya dengan baterai berdaya tampung listrik hingga 4000 mAh dan dilengkapi lagi dengan fast charging sebesar 20 W.

Spesifikasi ini terungkap lebih detail setelah tipster Evan Blass memposting cuitannya yang memuat sketsa ponsel yang diindikasikan merupakan Huawei Nova5i Pro yang bakalan segera dirilis.  Bocoran tambahan yang diungkapkannya selain persoalan kamera adalah bezel ponsel yang cukup tebal, ukuran jack audio sebsar 3,5 mm yang dipasangkan dengan USB tipe C pada bagaian bawah ponsel. Hingga saat ini bocoran tentang peluncurannya masih abu-abu. Apakah Nova 5i Pro ini akan dirilis setelah Mate X pada september mendatang atau justru sebelumnya?. Kita tunggu saja kabar resmi dari pihak huawei mengenai jadwal perilisannya.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *