Daftar Isi
Biodata dan Profil Artis Sinteron Cut Meyriska
Dzargon – Siapa sih yang tak kenal dengan Cut Ratu Meyriska? Yup, ia merupakan artis, model sekaligus penyanyi Indonesia. Cut Meyriska lahir di Medan, Sumatra Utara pada tanggal 26 Mei 1993. Memulai karier sebagai publik figur sejak tahun 2005 yang lalu.
Sementara itu, namanya mulai melambung ketika membintangi sinetron yang berjudul Catatan Hati Seorang Istri.
Siapa sangka, mengikuti ajang kecantikan di tingkat daerah mengantarkan Cut Meyriska berkarier dai ibu kota Indonesia, Jakarta. Wanita yang memiliki darah Aceh dari keluarganya ini merupakan anak dari pasangan Suryadi AK dan Cut Suhamita.
Nama lahir : Cut Ratu Meyriska
Nama lain : Cut Meyriska atau Chika
Lahir : Medan 26 Mei 1993 (umur 26)
Pekerjaan : Aktris, Model Penyanyi
Tahun aktif ; 2005 – sekarang
Awal Karir Cut Meyriska
Wanita yang kerap disapa Chika ini memulai kariernya di dunia hiburan sejak masih berusia 14 tahun dengan membintangi sinetron yang berjudul Suci.
Sebelum menjadi seorang artis, Chika ternyata merupakan waita yang memiliki bakat dan prestasi yang cukup membanggakan. Bagaimana tidak, ia berhasil menjadi juara pertama dalam ajang Putri Sumatera Utara dan juga juara 2 dalam ajang Top Guest Aneka pada tahun 2008 yang lalu.
Chika juga dikenal sebagai pemain sinetron yang sangat cocok dalam memerankan tokoh antagonis. Bahkan bisa dikatakan bahwa Chika merupakan salah satu pemeran antagonis terbaik dalam generasinya. Tak heran apabila namanya Chika semakin terkenal dan kerap membawa penonton gemar menyaksikan beberapa sinetronnya yang berjudul seperti 7 Manusia harimau, Anak Jalanan, dan juga Boy.
Tak hanya itu, Chika juga melebarkan sayapnya dengan bermain dalam beberapa judul FTV dan juga TV Movie. Tak sampai disitu, ia juga sempat mengeluarkan single yang berjudul Wonderful Life (Mi Oh My) ft. Matoma (2016) dan Aku Tetap Setia Meski Kamu Mendua (2017).
Kendati demikian, karena kemampuan aktingnya ia berhasil mendapatkan penghargaan Festival Film Bandung 2017 dalam film Putri Titipan Tuhan dan berhasil menjadi pemenang dalam Kategori Pemeran Wanita Terpuji untuk Serial Televisi.
Kehidupan Pribadi
Sementara itu, mengenai kehidupan pribadi Chika cukup tertutup apalagi jika berbicara tentang kisah asmara. Akan tetapi, meski begitu ia sempat dikabarkan dekat dengan aktor yang bernama Omar Daniel. Walaupun begitu, kabar tersebut langsung dibantah oleh Chika dan mengaku bahwa mereka hanyalah sehabat semata samak sekali taka da hubungan spesial.
Setelah sukses dengan kariernya di dunia hiburan, Chika akhirnya memutuskan untuh berhijrah dan menutup auratnya.
Kisah Cinta dengan Roger Danuarta
Sebelum menikah dengan Roger Danuarta, Cut Meyriska sempat harus bersabar lantaran tak mendapat restu dari sang ayah. Akan tetapi, seiring dengan berjalannya waktu dan Roger pun telah menjadi seorang mulaf serta mendalami agama islam. Akhirnya pasangan tersebut mendapatkan restu dan menyempurnakan hubungan mereka melalui ikatan pernikahan.
Tepat pada tanggal 17 Agustus 2019 yang lalu, Cut Meyriska dan Roger Danuarta menikah. Menariknya lagi mahar yang diberikan Roger kepada Chika yaitu 150 gram emas dan juga Surah Ar-Rahman sebanyak 13 ayat.
Kumpulan Foto Cantik Cut Meyriska Berhijab
Film
2012 Seandainya
2018 Yowis Ben
2018 Jaran Goyang
2018 Kesempatan Kedu(d)a
2019 Yowis Ben 2
Beberapa sinetron yang telah dibintangi oleh Cut Meyriska
2014 Cinta Anak Cucu Adam
2014 Kau yang Berasal dari Bintang
2014 Catatan Hati Seorang Istri
2014 7 Manusia Harimau
2015 Anak Jalanan
2016 Catatan Hati Seorang Istri 2
2017 Berkah Cinta
2017 Boy
2017 Putri Titipan Tuhan
2017 Saur Sepuh The Series
2017 Dia
2018 Cinta Kedua
2018 Anak Langit
2018 Dosa
2019 Istri Istri Akhir Zaman
Leave a Reply